Inilah Cara Melentikkan Bulu Mata dengan Bedak Bayi
Bulu mata yang tampak lentik memang menarik. Untuk mendapatkan tampilan bulu mata demikian, Anda bisa melakukannya dengan berbagai hal. Termasuk menggunakan bedak bayi. Cara melentikkan bulu mata dengan bedak bayi pun tergolong mudah. Berikut ulasannya.
Melentikkan Bulu Mata dengan Bedak Bayi
Bedak bayi bisa menjadi pilihan menarik untuk mendapatkan bulu mata yang lentik dan menawan. Untuk memanfaatkannya, Anda memerlukan sejumlah cara yang tepat. Ini dia ulasannya yang dapat Anda coba.
- Pertama-tama lekukkan bulu mata menggunakan alat khusus penekuk. Diamkan selama 5 detik terlebih dahulu agar hasil akhir optimal.
- Kemudian aplikasikan maskara di bulu mata.
- Ambil bedak bayi secukpnya dan bubuhkan di luar bulu mata hingga merata.
- Sapukan maskara untuk hasil akhir.
Cara Lain Melentikkan Bulu Mata
Selain menggunakan bedak bayi, Anda dapat menggunakan beberapa cara lain yang tentu saja tak kalah menariknya. Mulai dari menggunakan kosmetik sampai bahan alami. Ini dia ulasannya.
- Teknik lash lift
- Memanfaatkan serum bulu mata.
- Menggunakan madu.
- Menggunakan susu murni.
- Memakai produk maskara yang tepat.
Nah itu dia beberapa cara melentikkan bulu mata dengan bedak bayi. Tertarik untuk mencobanya? Lakukan tiap langkah perlahan agar butiran bedak tidak sampai masuk dan membuat mata terasa perih.