Mudah! Berikut 5 Cara Mengambil Video dari Instagram dengan dan Tanpa Aplikasi
Saat berselancar di Instagram, anda mungkin beberapa kali menemukan story atau video lucu dan menarik yang dibagikan oleh pengguna lain, sehingga anda pun ingin menyimpan atau mengunduhnya. Sayangnya Instagram tidak menyediakan fitur download video secara langsung di aplikasinya. Tidak perlu risau, berikut cara mengambil video dari Instagram yang bisa anda lakukan.
Mengunduh Video Instagram dengan dan Tanpa Aplikasi
-
QuickSave for Instagram
Dengan menggunakan aplikasi Quicksave for Instagram, anda bisa mengunduh berbagai postingan gambar maupun video yang telah dibagikan oleh pengguna lain. Semua konten yang berada di Instagram, bisa anda unduh dengan cara yang mudah dan praktis hanya dalam beberapa klik saja.
Setelah mengunduh aplikasi di Google Play Store, anda hanya perlu menjalankan aplikasi tersebut dan menyalin url video atau gambar dari Instagram pada aplikasi. Nantinya akan muncul pilihan download dari url video atau gambar yang telah anda masukkan. Klik download untuk mulai mengunduh konten tersebut.
-
Quick Reposter
Memiliki cara penggunaan yang mirip dengan QuickSave for Instagram, Quick Reposter hadir untuk para pengguna iOS yang ingin menyimpan gambar dan video untuk repost IG. Yang menjadi keunggulan dari aplikasi satu ini adalah interfacenya yang terbilang user friendly, sehingga anda tidak mungkin menemukan kesulitan saat mengoperasikannya.
Dan seperti yang telah disinggung, cara penggunaannya mirip dengan aplikasi QuickSave for Instagram. Yakni anda cukup menyalin link atau tautan dari gambar maupun video yang ingin diunduh pada kolom yang telah disediakan pada aplikasi. Nantinya aplikasi akan secara otomatis menyimpannya ke galeri anda.
-
Video Downloader for Instagram
Cara mengambil video dari Instagram juga bisa menggunakan aplikasi Video Downloader for Instagram, yang dapat diunduh secara gratis di Google Play Store. Sebenarnya untuk aplikasi aplikasi seperti ini cara penggunaannya memang hampir mirip pada satu sama lain. Pun dengan aplikasi satu ini, yang mirip dengan Quick Reposter maupun QuickSave for Instagram.
Yaitu mula mula instal aplikasi Video Downloader for Instagram di smartphone anda. Selanjutnya buka Instagram dan pilih video yang ingin anda unduh, klik ikon titik tiga di sudut kanan atas dan copy link. Kemudian masuk ke aplikasi Video Downloader for Instagram dan paste link yang telah di-copy. Maka secara otomatis video akan diunduh dan disimpan ke dalam galeri.
-
Melalui Situs Downloadgram
Apabila tidak ingin menyisihkan ruang perangkat untuk aplikasi pihak ketiga, anda juga bisa mengunduh video dari Instagram melalui platform online seperti situs Downloadgram. Anda bisa membuka situs pada browser seperti Mozilla Firefox atau Google Chrome. Masukkan link video yang ingin diunduh pada kolom yang telah disediakan pada platform, klik download untuk menyimpannya.
-
Situs SaveFrom
Selain situs Downloadgram, situs lainnya yang bisa anda andalkan untuk mengunduh video dari Instagram tanpa aplikasi yaitu SaveFrom. Platform ini memungkinkan anda untuk mengunduh video IG dengan kualitas SQ, HD, maupun Full HD. Bahkan anda pun bisa menyimpannya dalam berbagai format seperti 3GP, MP4, hingga WEBM.
Menariknya lagi, semua tindakan tersebut bebas biaya sepenuhnya alias gratis. Caranya tidak jauh berbeda dengan situs Downloadgram. Anda cukup copy link video IG yang ingin diunduh, kemudian buka platform SaveFrom secara online di browser. Paste link video dan klik kotak dialog berwarna hijau di samping kolom yang bertuliskan Unduh atau Download.
Dengan bantuan berbagai platform seperti yang telah disebutkan di atas, bukan tidak mungkin untuk mengunduh dan menyimpan berbagai video menarik yang dibagikan oleh para pengguna Instagram. Selain aplikasi dan situs tersebut, anda dapat menemukan berbagai tips menyimpan video Instagram lainnya dengan mengunjungi website Kang Sandi.