Cara Memisahkan File PDF Menjadi Lebih Ringkas Sesuai Kebutuhan

Mau mengambil sebagian file PDF yang jumlahnya ratusan? Itu bukanlah masalah. Anda hanya perlu menerapkan cara memisahkan file PDF di sini.

Pengambilan sebagian file ini terkadang dilakukan oleh seseorang. Selain untuk membuatnya lebih ringkas, pengambilan ini pun ditujukan lantaran bagian halaman itulah yang ingin digunakan. Contohnya untuk keperluan translation.

Bisa juga, ini pun dilakukan untuk memisahkannya per bab. Lantas, bagaimana cara Anda memisahkannya?

Di halaman ini, Kami akan menunjukkan beberapa alternatif yang bisa Anda gunakan. Di antaranya adalah sebagai berikut.

Memisahkan File PDF Melalui Chrome

Cara memisahkan file PDF ini terbilang lebih simpel. Tetapi, Anda perlu memanfaatkan jaringan Internet. Tentunya untuk keperluan pengunduhan file yang sudah dipisah.

Anda hanya perlu memanfaatkan Chrome. Langkahnya ialah dengan membuka file PDF tersebut di Google Chrome.

Ketika sudah terbuka, silahkan tekan ikon Print. Tepatnya berada di bagian atas dari layar komputer.

Setelah itu, Anda akan menemukan sejumlah menu yang dapat dimaksimalkan untuk fungsi tertentu. Karena ingin mengambil sebagian file, maka Anda hanya perlu memilih menu Save as PDF saja pada menu dropdown.

Kemudian, tekan opsi Custom. Di sini, Anda perlu mengatur bagian halaman mana yang ingin diambil.

Contohnya pada menu halaman, silahkan isi dengan nomor halaman berapa ke berapa. Sedangkan per lembarnya, silahkan isi dengan 1 dan klik Save.

Langkah terakhirnya ialah dengan mengunduhnya. Pengunduhan ini akan menghasilkan file PDF yang mana sudah terpisah dari file utama yang jumlahnya lebih lengkap.

Split File PDF Melalui Aplikasi

Apabila Anda memang sering bekerja dengan format PDF, lebih baik install aplikasi PDF. Karena, aplikasi inilah yang akan membantu pekerjaan.

Aplikasinya bisa apa saja. Salah satunya ialah Nitro PDF. Aplikasi bisa dimaksimalkan kapan pun. Bahkan, bisa digunakan secara offline.

Ketika ingin membagi file PDF, Anda pun tidak akan kesulitan. Langkahnya diawali dengan membuka aplikasi dan menekan menu Open.

Setelah itu, carilah File yang ingin diambil halamannya. Setelah terbuka di aplikasi, Anda tinggal menekan fitur Split. Tepatnya pada bar Page Layout.

Muncullah jendela Split Pages. Pada Splitting Method, silahkan pilih Into File Of. Kemudian, isi kolom pages sesuai dengan kebutuhan.

Misalnya jika ingin memisahkan file per halaman, cukup isi kolom dengan angka 1. Tetapi jika ingin beberapa halaman, sesuaikan saja sesuai urutan pada halaman. Tulis seperti 1-10. Maka, halaman tersebut yang akan diproses.

Langkah terakhir, ketuk tombol Split. Dalam hitungan detik, halaman yang diinginkan sudah bisa diperoleh. Tentunya tersalin dari file utama yang jumlahnya ratusan atau ribuan.

Split PDF Melalui Layanan Online

Cara memisahkan file PDF yang terakhir ialah dengan memanfaatkan layanan split di Internet. Layanan ini pun sangat recommended.

Pasalnya, seseorang bisa membaginya dengan sangat mudah. Layanan ini pun bisa mengambil data langsung dari Google Drive.

Salah satu contohnya ialah layanan Smallpdf. Di sini, akses masuk ke halaman tersebut. Kemudian, unggah file yang ingin dibagi.

Setelah terunggah, atur halaman mana saja yang ingin diekstrak/displit. Barulah menekan tombol konfirmasi untuk memprosesnya.

Layanan akan segera membaginya. Hasilnya akan segera ditampilkan. Dan Anda tinggal mengunduhnya ke komputer.

Selain layanan ini, masih banyak layanan yang bisa dimaksimalkan. Anda bisa menggunakannya dengan sama mudahnya. Informasi mengenai cara memisahkan file PDF di berbagai layanan ini bisa Anda temukan di situs komputizen.com.